Bupati Lampung Selatan H. Nanang Ermanto, saat memantau langsung pelaksanaan Pilkades di Desa Babulang Kalianda
KALIANDA—Syahrudin alias Jagal akhirnya unggul dengan mendapatkan suara terbanyak dari tiga calon kepala desa lainnya, pada pelaksanaan pilkades serentak di Desa Hara Banjarmanis Kalianda, pada tanggal 28 Oktober 2021. Sedangkan tiga calon lainnya, termasuk calon incumbent perolehan suaranya, jauh dibawah Syahrudin. Atas kemenangan itu, Syahrudin oleh panitia pemilihan desa langsung ditetapkan sebagai Kades terpilih Desa Hara Banjarmanis, Kalianda, Lampung Selatan.
Secara rinci, Syahrudin dengan nomor urut 01 dinyatakan unggul dari calon lainnya, dengan memperoleh suara total sebanyak 400 suara. Sedangkan untuk tiga calon kades lainnya, be
yakni Zaiful dengan nomor urut 03 memperoleh total suara sebanyak 364 suara, Zulkifli Kasim (incumbent) dengan nomor urut 02 memperoleh total suara sebanyak 316 suara, dan Aksibun Ys dengan nomor urut 04 memperoleh total suara sebanyak 146 suara.
Terkait kemenangan itu, Syahrudin menyatakan terima kasih atas kepercayaan dan dukungan masyarakat Desa Hara Banjar Banjarmanis. “Amin, ya kita dapet suara terbanyak es,” ujar Syahrudin, saat dihubungi media ini, usai pelaksanaan Pilkades Desa Hara Banjarmanis, Kamis Petang $28*10/2021).
Sebagaimana diketahui, secara keseluruhan pada Pilkades serentak Kecamatan Kalianda, Lampung Selatan, adalah desa :
- Bulok
Dimenangkan Syamsudin HR dengan memperoleh total suara sebanyak 763 suara - Munjuk Sampurna
Dimenangkan Erwin S, dengan memperoleh sebanyak total suara 495 suara - Gunung Terang
Dimenangkan Sobri SPd dengan memperoleh total suara sebanyak 538 suara - Taman Agung
Dimenangkan Widodo dengan memperoleh total suara sebanyak 965 suara - Hara Banjarmanis
Dimenangkan Syarudin dengan memperoleh total suara sebanyak 400 suara - Canggu
Dimenangkan Saiful dengan memperoleh total suara sebanyak 1000 suara - Tajimalela
Dimenangkan Komarudin Amd dengan memperoleh total suara sebanyak 364 suara - Babulang
Dimenangkan Suherman (alm) dengan memperoleh total suara sebanyak 417 suara - Buah Berak
Dimebangkan Umar Sofriandi, SE dengan memperoleh total suara sebanyak 267 suara - Sumur Kumbang
Dimenangkan Andi Susila dengan memperoleh total suara sebanyak 492 suara - Tengkujuh
Dimenangkan Hasim Adenan, Spd dengan memperoleh total suara sebanyak 323 suara - Jondong
Dimenangkan Zakaria dengan memperoleh total suara sebanyak 539 suara (asof)