Mulai Difavoritkan Masyarakat, Pengunjung Senaya Beach Tembus Lima Ribu Lebih Wisatawan

187

KALIANDA- Meski masih sangat baru sebagai salah satu destinasi wisata pantai di Lampung Selatan, pengunjung wisata pantai Senaya Beach di Kota Kalianda tembus hingga lima ribuan lebih. Akibat itu, semua fasilitas yang dimiliki destinasi wisata tersebut, seperti kazebo dan payung payung pantai dipenuhi pengunjung. Bahkan, para pengunjung harus rela menggelar tikar untuk duduk duduk di atas pasir putih dekat tepi pantai di obyek wisata itu.

Pengelola Senaya Beach Briyan menjelaskan, pengunjung dari luar Lampung Selatan yang datang hari ini cukup ramai. Bahkan, hingga pukul 16.00 WIB, hari ini pada Sabtu, pengunjung dari luar Lamsel masih sangat ramai. “Banyak yang datang dari Palembang, Bengkulu, dan Jambi. Begitu juga dari Bandung dan Jakarta, cukup banyak,” sebut Briyan, pada Sabtu sore, (5-4-2025).

Sambil melayani pembelian karcis masuk para pengunjung, Briyan mengaku, pengunjung di pantai ini, terus alami kenaikan terhitung sejak hari pertama libur lebaran hingga saat ini. “Hari ini saya rasa belum puncak, mudah-mudah puncaknya pengunjung terjadi besok, Minggu,” tambah Briyan.

Ditempat sama, Herman mengaku tak menduga sebelumnya pengunjung bisa sebanyak ini. “Untuk hari ini, ada lah lebih dari lima ribuan pengunjung. Lihat saja sendiri, semua tempat yang disiapkan sudah penuhi wisatawan, baik dari Lamsel maupun luar Lamsel,” pungkasnya, seraya menyebutkan semua kelompok umur, dari mulai anak anak, remaja, dewasa, laki laki dan perempuan ikut menikmati indahnya panorama alam yang dimiliki wisata pantai ini.

Dikesempatan itu, pria yang sering disapa Pangeran ini meminta maaf jika dalam pelayanannya ada saja kekurangan atau kurang puas dari para pengunjung. Meski begitu, tim menejemen akan selalu berusaha memberikan yang terbaik untuk memuaskan setiap pengunjung di wisata pantai ini. Dirinya pun menyatakan terima kasih ke masyarakat luas yang telah memilih destinasi wisata ini sebagai tempat libur lebaran tahun ini.

Terpisah, seorang pengunjung Yus Azhari mengaku informasi adanya wisata pantai ini di dapat dari tetangganya dan medsos. “Ternyata benar, Senaya Beach sudah menjadi destinasi wisata pantai yang cukup difavoritkan masyarakat dibanding lokasi wisata lainnya. “Selain parkir yang luas dan gratis, pasir putih dan adanya fasilitas lain seperti musolah, kamar mandi, Sunset yang indah, gelombang air laut yang jernih, dan lain sebagainya sudah cukup menjadikan wisata pantai ini tempat yang difavoritkan warga untuk menghabiskan waktu berlibur,” tutup Yus ke media ini. (asof)