PRINGSEWU – Madrasah Ibtidaiyah Swasta (MIS) Raden Intan Wonodadi Kecamatan Gadingrejo Kabupaten Pringsewu mengadakan kegiatan Perkemahan Jumat Sabtu (Perjusa) pada tanggal 7-8 November 2025. Kegiatan ini berlangsung di Gedung MIS Raden Intan Wonodadi.
Acara ini dibawakan oleh Kepala Madrasah, Ida Zubaidah M.Pd.I, pembina pramuka dan guru. Di ikuti oleh seluruh penggalang gugus depan 211 dan 212 pangkalan MI Raden Intan Wonodadi Gadingrejo yang berjumlah 95 siswa terdiri dari kelas 5 dan 6.
Kegiatan Perjusa diawali dengan upacara pembukaan yang dipimpin oleh Kepala Madrasah, Ida Zubaidah M.Pd.I. Kemudian dilanjutkan Lomba Peraturan Baris Berbaris (PBB), Tali temali (pioneering), pemberian materi dan game pramuka.
Selanjutnya, Kegiatan di malam hari di tengah suasana kebersamaan yang hangat, para peserta juga melakukan prosesi pembuatan dan penyalaan api unggun. Dan di isi dengan pentas seni. Dimana para adik-adik menampilkan bakat-bakatnya. Kemudian diakhiri dengan renungan malam.
Di hari kedua, para peserta mengikuti hiking yang berisi kegiatan mengerjakan sandi dan halang rintang menjadi kegiatan terakhir sebelum kegiatan ini ditutup.
Semua kegiatan tersebut tidak hanya menguji ketahanan fisik, tetapi juga mengembangkan rasa tanggung jawab dan kepercayaan diri setiap individu. Siswa diajarkan untuk saling mendukung, membantu teman yang kesulitan, serta menjaga kekompakan.
Menurut Ida Zubaidah, Kegiatan ini merupakan momen penting bagi adik-adik Penggalang untuk mengaplikasikan ilmu yang didapat di gugus depan. Mereka belajar hidup mandiri, bekerja sama dalam tim, dan menghadapi tantangan di alam terbuka. “Ini sangat penting untuk membentuk karakter mereka. Sesuai dengan tema yang diusung pada kegiatan ini. Aku Pramuka Pemberani, Bersatu dalam kebersamaan, Hebat dalam Kemandirian menuju Pribadi Berkarakter Mulia,”ungkapnya.
Dalam perayaannya, beliau menekankan pentingnya membangun karakter pemuda sejak dini melalui kegiatan pramuka. “Pramuka adalah sarana yang sangat efektif untuk membentuk karakter, kemandirian, belajar lebih dekat dengan alam dan kepemimpinan para siswa,” ujarnya.
Kegiatan ini tidak hanya memberikan pengalaman berharga bagi para siswa, tetapi juga mempererat ikatan kebersamaan di antara mereka. Selain itu, Perjusa di MIS Raden Intan juga diwarnai dengan kegiatan penguatan akhlak yang penuh makna. Dalam sesi ini, siswa diajak untuk merenung, belajar tentang arti tata krama, dan memperdalam rasa syukur atas segala nikmat yang telah diberikan Tuhan. Momen ini menjadi waktu yang tepat untuk memperkuat hubungan sosial antar teman dan meningkatkan spiritualitas mereka.
Ida Zubaidah M.Pd.I, juga memberikan dukungan penuh terhadap program ini. “MIS Raden Intan berkomitmen untuk terus mengembangkan kegiatan ekstrakurikuler yang bermanfaat bagi siswa. Kami berharap kegiatan seperti Perjusa dapat terus dilaksanakan untuk membentuk generasi muda yang unggul dan berkarakter,” tuturnya.
Salah satu wali siswa, Nurbaiti menyampaikan apresiasinya terhadap kegiatan ini. “Saya sangat mendukung kegiatan PerJuSa ini. Selain memberikan pengalaman yang menyenangkan bagi anak-anak, kegiatan ini juga mengajarkan mereka nilai-nilai penting seperti disiplin dan tanggung jawab,” katanya.
Tak lupa, pada akhir kegiatan, perkemahan ditutup dengan upacara yang penuh kebanggaan. Setiap siswa merasa puas dengan apa yang telah mereka capai dan merasakan kedekatan yang lebih dengan alam serta teman-temannya. Kegiatan Perjusa di MIS Raden Intan tidak hanya memberikan kesan mendalam, tetapi juga menjadi momen yang memperkuat rasa kebersamaan, kemandirian, dan kepedulian terhadap lingkungan.
Melalui kegiatan ini, MIS Raden Intan Wonodadi berhasil menanamkan nilai-nilai karakter yang baik dalam diri setiap siswa. “Dengan adanya kegiatan PERJUSA ini adik adik penggalang pangkalan MI Raden Intan Wonodadi Gadingrejo menjadi penggalang yang pemberani dapat semakin memahami nilai-nilai Tri Satya dan Dasa Darma. Serta menjadi generasi muda yang tangguh, bertanggung jawab, dan siap menghadapi masa depan. (Prs)















