Pererat Talisilaturahmi, DPD Partai Golkar Gelar Halal Bihalal

125

Kalianda,- Dewan Pimpinan Daerah (DPD) Partai Golkar Kabupaten Lampung Selatan adakan Halal Bihalal, bertempat di Aula Kantor DPD Partai Golkar Kecamatan Kalianda Kabupaten Lampung Selatan, Sabtu (4/5/2024).

Dalam kegiatan ini Ketua DPD Partai Golkar A. Benny Raharjo mengatakan, acara Halal Bihalal ini tidak lain tidak kurang tujuan nya ialah untuk mempererat tali silaturohim diantara kita, supaya kita semua betul-betul bisa merasakan rasa kebersamaan dan rasa persaudaraan sebagai sesama kader Partai Golkar.

” Saya sangat mengapresiasi kepada seluruh Panitia Pelaksana dalam acara Halal Bihalal, yang hari ini kita laksanakan dapat berjalan dengan baik dan Hikmat, Mudah-mudahan silaturahmi ini menjadi silaturahmi yang Berkualitas, silaturahmi yang dapat kita jadikan langkah kedepan untuk dapat mencapai segala sesuatu yang kita sama-sama harapkan, ” Ucap Benny.

Lanjutnya, Partai Golkar adalah Partai yang terbaik di Lampung Selatan, kenapa dikatakan yang terbaik ! Karena capaian nya kemaren seharusnya kita tambah kursi atau paling tidak kursi nya bertahan, dan kita dapat Poin Kedua yaitu kursi bertahan. Dari periode sebelum nya 7 kursi dan sekarang masih tetap 7 kursi, Ujarnya.

Sambungnya lagi, di Partai lain ada yang tadinya 9 kursi menjadi 8 kursi, ada yang tadinya 7 kursi turun menjadi 6 kursi, ada yang tadinya 6 kursi turun menjadi 4 kursi, tapi Golkar tetap 7 kursi ini yang harus kita Syukuri, walaupun ada Partai lain juga tadinya 4 kursi menjadi 5 kursi, yang tadinya 5 menjadi 6 kursi, Tapi masih hebat Golkar, Imbuhnya Benny seraya mengatakan Kader Partai Golkar harus tetap semangat dan kompak.

Harapan saya, kegiatan Halal Bihalal ini juga bisa menjadi sesuatu yang membuat kita bertambah erat dan tambah menyadari bahwasannya kita ini adalah Partai Golkar, bahwasannya kita ini adalah keluarga besar Golkar, bahwasannya kita sebagai keluarga besar kita harus bergandengan tangan, merapatkan barisan untuk sama-sama kita berjuang membesarkan Partai Golkar. Dan mudah-mudahan Partai Golkar bisa kembali seperti dulu memimpin Kabupaten Lampung Selatan, harapnya ketua DPD Partai Golkar Lamsel A.Benny Raharjo.

Dari pantauan, turut hadir ketua DPD Partai Golkar A.Benny Raharjo yang juga Anggota DPRD Lamsel, Anggota DPRD Lamsel Ahmad Muslim, Anggota DPRD Lamsel Made Sukintre, Tokoh Agama, Tokoh Masyarakat, Kader Golkar dan Tamu Undangan. (asof)