KALIANDA- Virus tangline “Bismilah Bisa” bukan hanya menyebar di kalangan pejabat, ASN, dan THLS saja. Namun, virus itu telah menyebar di kalangan masyarakat, terutama warga yang berbatasan dengan adanya pengembangan destinasi wisata baru di Kota Kalianda Lamsel.
Terlihat jelas, sekumpulan warga setempat, berkali kali melontarkan kata kata “Bismilah Bisa” untuk menjaga keamanan destinasi wisata yang sedang dalam tahap pembangunan itu.
Adalah salah satunya, Komarudin Zamas yang mengajak rekan rekanya untuk ikut menjaga wisata tersebut. Bukan hanya menjaga, Komar pun ingin wisata itu ikut bersama sama mempromosikannya. “Bismilah Bisa, kita bisa ikut promosikan. Terutama, ke keluarga kita saja dulu,” harap Komar, ke media ini, Minggu siang (9-3-2025).
Begitu pula Aan penjaga wisata yang baru, ikut menyuarakan “Bismilah Bisa’ Kepa rekan lainnya. Tak terlepas Slamet, pemuda setempat ikut pula bersemangat dengan menyebutkan “Bismilah Bisa”.(asof)