Hujan Deras, Jalan Poros Kabupaten Terputus

254

CANDIPURO–Lagi-lagi, akibat hujan deras jalan poros yang menghubungkan dua desa di Kecamatan Csndipuro, Lamsel terputus. Putusnya jalan poros itu dikarenakan, gorong gorong jalan tersebut ambrol tergerus derasnya aliran hujan pada Jumat (12/6) dini hari kemarin. Gorong gorong jalan yang ambrol mengakibatkan jalan poros itu terputus berada di Desa Beringin Kencana, Candipuro. Saat ini untuk menghindari bahaya bagi para pengguna jalan, warga setempat telah memberikan tanda bahaya dari berbagai daun sehingga warga yang melintas akan mengetahui jalan tersebut terputus dan tak bisa dilalui lagi.

Mbah Jum yang ditemui media ini memastikan terputusnya jalan itu akibat gorong gorong yang ambrol karena tergerus aliran air saat hujan deras Jumat kemarin. “Ya mas, jalannya putus saat ujan deras jumat,” sebut Mbah Jum singkat. Selain memberikan informasi penyebab terputusnya jalan itu, Mbah Jum juga memberikan informasi ke warga yang akan melintas untuk menggunakan jalan alternatif agar warga tetap dapat melanjutkan perjalanannya. “Mudah mudahan cepet diperbaiki, sementara ini dapat gunakan jalan alternatif dulu jika ingin lanjutkan perjalanan,” lanjut Mbah Jum sambil menunjukkan jalan alternatif tersebut kepada pengguna jalan yang belum mengetahui jalan alternatif untuk lanjutkan perjalanannya.

Pantauan media ini, belum ada sati pejabat di Pemkab Lamsel, termasuk anggota DPRD Lamsel yang meninjau secara langsung kondisi jalan poros yang terputus itu. Meski demikian, warga sekitar berharap dinas terkait dapat bergerak cepat memperbaiki jalan itu agar dapat kembali di lalui para pengguna jalan. “semoga jalan yang putus ini dapat segera diperbaiki karena jalan ini merupakan jalan yang sangat vital untuk mengakut hasil bumi warga,” harap sejumlah pemuda sekitar yang sedang berada dilokasi jalan poros yang terputus tersebut. (gun/sof)

kabupaten Lampung Selatan yg notabennya baru selesai dikerjakan,kembali menuai masalah,akibat gorong gorong amblas didesa Beringin kencana Kecamatan Candipuro,kini putus 100%.padahal pada bulan bulan sebelumnya jalan Poros ini sangat ramai diperbincangkan masyarakat dan sempat di beritakan oleh berbagai media,baik media cetak ataupun media online, termasuk NewsLampung juga turut andil dalam pemberitaan tersebut,guna turut serta memperhatikan pembangunan infrastruktur jalan di Kabupaten Lampung Selatan ini.
Namun untuk kali ini penyebab dari putusnya jalan tersebut diakibatkan derasnya aliran selokan yg dihasilkan dari Hujan lebat pada Jum’at dini hari.”Udan deres mas,dadi dalane pedot”(Hujan deras mas,jadi jalanya putus),terang Mbah Jum,salah seorang yg membantu mengarahkan untuk ambil jalan alternatif lain kepada setiap masyarakat yg belum tahu.
Semoga jalan putus ini segera diperbaiki oleh Dinas terkait, sehingga tidak menghambat aktifitas masyarakat pengguna jalan.