Pesan Bang Alzier, Ketua Kadin Terpilih Mampu Suport Kabupaten Kota se-Lampung

203

Bandarlampung- Tokoh Lampung Alzier Dianis Thabranie menyampaikan sejumlah catatan dan harapan untuk Ketua Kadin Lampung terpilih Muhammad Khadafi. 

 

Dikutif melalui Bensor.co.Id, bahwa Kadafi terpilih aklamasi dalam Musyawarah Provinsi (Musprov) VII Kamar Dagang dan Industri Indonesia (Kadin) Provinsi Lampung periode 2022-2027 di Ballroom Novotel Bandar Lampung, Jumat (23/12/2022).

 

Alzier berpesan agar Kadafi memberi perhatian lagi kepada seluruh kabupaten/kota di Lampung. “Support kabupaten kota di Lampung, bantu kepala daerahnya masing-masing dan bantu anggarannya selesai,” ucapnya.

 

Mantan Ketua Kadin dua periode ini menilai, Kadin kurang kuat di Lampung, kurang greget. Semestinya, Ketua Kadin jangan banyak menghabiskan waktu di Jakarta. Lebih fokus mengurusi Lampung.

 

“Saya menilai Kadin sejauh ini bukan lemah tapi kurang kuat. Maksudnya gini ketua Kadin jangan banyak menghabiskan waktu di Jakarta. Lobi kepala daerah, bupati dan walikota supaya Kadin di daerahnya hidup,” tegas Alzier.

 

Alzier mengingatkan, sebagai pemimpin, mestinya lebih banyak membantu dan sedekah. “Kalau pelit tidaknya itu sudah menjadi karakter pribadi masing-masing. Yang jelas sebagai Ketua Kadin sudah sewajarnya royal terhadap semua pihak,” kata dia.

 

Di sisi lain, Alzier yakin Kadafi akan serius mengurus Kadin Provinsi Lampung. (Asof)