Terapkan Kurikulum Merdeka, SMAN 2 Kalianda Tampung 360 Siswa

271

KALIANDA– Kurikulum Merdeka sebagai kurikulum baru, bukan hanya akan di terapkan di SMPN 1 saja, namun SMAN 2 Kalianda akan menerapkan kurikulum tersebut di tahun ajaran baru tahun 2022 ini. Seperti diungkapkan oleh Pak Andhi, guru pembimbing konseling dan Waka Humas SMAN 2 Kalianda, Lampung Selatan, ketika berjumpa dengan media ini, di ruang kerjanya, Selasa (26/07/2022).

Menurut Waka Humas SMAN 2 Kalianda ini, untuk penerapan kurikulum merdeka tersebut akan mulai diberlakukan untuk kelas 10, sedangkan untuk kelas 11, kelas 12, dan kelas 13 akan menggunakan kurikulum lama K13. Dikatakannya, kurikulum merdeka yang akan mulai diterapkan itu memiliki tujuan yang sangat baik sekali untuk kemajuan dan kemandirian siswa dalam mebuntut ilmu pelajaran di sekolah ini. “Diantaranya, tujuannya adalah untuk belajar mandiri memperkenalkan tehnologi serta mempermudahkan akses pembelajaran, sehingga siswa mengussai ilmu yg didapat lebih siap terjun ke masyarakat,” jelas Andhi mewakili Kepala Sekolah SMAN 2 Kalianda, Pak Herwan ke media ini.

Lebih jauh, Andhi mengatakan untuk tahun ini siswa baru yang dapat diterima disekolah SMAN 2 ini, ada sebanyak 360 orang. “Dari jumlah siswa yang kita terima itu, kita akan buka untuk sebanyak 12 kelas,” tambahnya. (Syaripudin).