ODP Di Madina Menurun, 766 Menjadi 85 Orang

160

Newslampung.co., MADINA – sumut Berkat kesadaran masyarakat Mandailing Natal membantu da bekerjasama dalam Percepatan Penanganan Covid-19, Sumber data dari Gugus Tugas Penanganan Covid-19 Madina, angka Orang Dalam Pantauan (ODP) menurun drastis per hari ini, Minggu (28/03/2020) dari ODP 766 orang menjadi 85 orang.

Kadis Kominfo Kabupaten Mandailing Natal (Madina), Sahnan Pasaribu menyampaikan,  ” Pemerintah Kabupaten Mandailing Natal terus berupaya semaksimal mungkin untuk memutus mata rantai penyebaran virus corona di kabupaten Mandailing Natal demi kenyamanan dan kesehatan masyarakat Madina,  “Ujar Sahnan Pasaribu kepada

Upaya penyekatan dan penyemprotan Disinpektan di perbatasan keluar masuk kabupaten Mandailing Natal sudah di upayakan semaksimal mungkin  penanganannya.

Setiap penumpang yang keluar dan memasuki wilayah kabupaten Mandailing Natal semua didata identitasnya,  dan dihimbau kepada warga ataupun penumpang dari daerah terpapar Covid-19 yang memasuki kabupaten Madina setibanya di rumah masing-masing agar melaporkan dan memeriksakan kesehatannya di puskesmas terdekat. 

Sehingga hasil pendataan warga yang masuk ke kabupaten Mandailing Natal akan lebih memudahkan petugas dalam melakukan penanganan Covid-19 di kabupaten Mandailing Natal.

Dengan menurunnya angka ODP di Madina,Β  kami mengucapkan terimakasih atas kesadarannya kepada masyarakat Madina yang telah meringankan kerja petugas dilapangan, “Sebut Sahnan Pasaribu.Β (St. Adh/sof)